logo

Seputar Alat Safety

Coverall Anti Api Model Pertamina untuk Perlindungan Maksimal

Coverall Anti Api Model Pertamina untuk Perlindungan Maksimal

Coverall atau one piece wearpack wajib digunakan oleh para pekerja yang mempunyai pekerjaan dengan risiko menengah atau tinggi. Coverall tersebut berfungsi untuk melindungi tubuh dari berbagai hal seperti cairan kimia berbahaya, kotoran, hingga percikan api. Coverall anti api model Pertamina merupakan salah satu jenis coverall yang dapat digunakan untuk melindungi tubuh dari bahaya percikan api.

Pertamina sebagai perusahaan negara yang bekerja di bidang minyak dan gas tentunya mempunyai risiko pekerjaan menengah hingga tinggi. Oleh karena itu, setiap pekerja terutama pekerja lapangan diwajibkan untuk menggunakan coverall khusus Pertamina sebagai salah satu Alat Perlindungan Diri. Ingin tahu lebih lanjut tentang coverall anti api dari Pertamina? Simak penjelasan berikut.

Model Coverall Anti Api Pertamina


Secara umum, coverall yang digunakan oleh karyawan Pertamina mempunyai desain yang hampir sama dengan coverall pada umumnya. Perbedaan hanya terletak pada warna serta corak yang digunakan sehingga membedakannya dengan coverall dari perusahaan lain.

Coverall anti api Pertamina didominasi oleh warna biru sebagai warna khas Pertamina. Warna biru tersebut dikombinasikan dengan aksen merah pada bagian punggung atas dan bahu. Sedangkan warna putih berada di antara warna merah dan warna biru yang mendominasi.

Wearpack dari Pertamina juga dilengkapi dengan logo Pertamina berwarna putih pada bagian punggung. Logo pertamina berwarna juga hadir pada bagian dada kiri. Di atas logo tersebut, terdapat gantungan handy talky sehingga pekerja tertentu dapat berkomunikasi dengan pekerja lain.

Coverall ini juga telah dibekali dengan scotlight. Lis scotlight tersebut berada pada bagian punggung selebar 2.5 cm. Scotlight berfungsi agar coverall tetap dapat terlihat meskipun dalam kondisi gelap. Scotlight juga digunakan pada bagian lengan serta bawah lutut dengan lebar 7 cm.

Adapun perihal saku, coverall model Pertamina mempunyai sejumlah saku. Saku pertama terletak di bagian lengan dengan ukuran kecil sebagai tempat pena. Saku tempel juga diletakkan pada bagian dada kanan dan kiri. Untuk celana, terdapat saku belakang tempel yang dilengkapi dengan tutup.

Bahan Khusus Coverall Anti Api Model Pertamina


Coverall anti api seperti yang digunakan oleh Pertamina umumnya terbuat dari bahan khusus anti api. Ada beberapa bahan yang kerap digunakan untuk membuat pakaian anti api. Bahan tersebut antara lain serat asbes, aramid, dan nomex. Berikut penjelasan singkatnya.
Serat asbes
Baju dengan serat asbes sering digunakan oleh pemadam kebakaran. Sifatnya yang tahan panas dan tahan api membuat serat asbes mampu melindungi tubuh dari percikan api. Bahan ini dapat dikombinasikan dengan katun yang lembut sehingga baju lebih nyaman untuk dipakai.

Aramid
Serat aramid juga merupakan bahan yang tahan api sehingga kerap digunakan untuk membuat pakaian tahan panas dan tahan api. Serat aramid adalah serat sintetis yang kuat serta tahan panas sehingga dapat difungsikan sebagai lapisan pada pakaian pelindung.

Nomex
Nomex merupakan bahan fiber yang tidak meleleh meskipun dalam temperatur tinggi. Baju berbahan nomex juga sering digunakan oleh pekerja yang bekerja di lingkungan dengan risiko api atau uap panas. Bahan ini cukup tebal sehingga dapat berfungsi dengan baik sebagai pakaian pelindung.

Coverall anti api model Pertamina menggunakan salah satu dari ketiga bahan tersebut. Bahan anti api yang digunakan mampu melindungi pekerja dari percikan api maupun uap panas. Tidak heran jika wearpack merupakan alat perlindungan diri yang wajib digunakan oleh setiap pekerja.

Latest Seputar Alat Safety

Rekomendasi Sepatu Red Wing untuk Kenyamanan dan Keamanan MaksimalRekomendasi Sepatu Red Wing untuk Kenyamanan dan Keamanan Maksimal
Sepatu safety adalah elemen krusial dalam perlengkapan kerja di berbagai sektor industri. Red Wing, sebuah merek terkenal dengan sejarah panjang dalam memproduksi sepatu berkualitas tinggi, menawarkan berbagai pilihan sepatu safety yang tidak hanya memberikan perlindungan maksimal tetapi juga kenyamanan untuk penggunanya. Berikut adalah beberapa rekomendasi sepatu safety Red Wing yang layak dipertimbangkan
Rekomendasi Kacamata Safety: Pentingnya Melindungi Mata Anda di Lingkungan Kerja
Keselamatan di tempat kerja adalah aspek yang sangat penting. Salah satu bagian tubuh yang rentan terhadap cedera adalah mata. Untuk melindungi mata dari berbagai bahaya di lingkungan kerja, penggunaan kacamata safety merupakan langkah yang sangat dianjurkan. Artikel kali ini akan membahas pentingnya kacamata safety dan manfaatnya dalam menjaga kesehatan mata Anda di tempat kerja serta beberapa rekomendasi Kacamata safety untuk melindungi mata anda dari bahaya cidera.
Berbagai Jenis Sarung Tangan Safety untuk Perlindungan Kerja Secara Maksimal

Sarung tangan safety merupakan salah satu peralatan pelindung diri yang penting dalam banyak lingkungan kerja. Mereka dirancang untuk melindungi tangan dari cedera dan risiko potensial yang mungkin terjadi selama bekerja. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi berbagai jenis sarung tangan safety yang umum digunakan di berbagai industri.

Other Information Footer Copyright Information nomex osw fire suit 72d38 2779 206 t598 26
CONTACT US
Tel
021 6231 7301 / 081212 888 303 /
0813 1991 2121
Mail
karunia.safety@yahoo.co.id
WA
081212 888 303 / 0813 1991 2121
MAP
LTC Glodok Lt. GF1 Blok C20 No. 7,
Jl. Hayam Wuruk No. 127 .
Jakarta Barat, 11180 - Indonesia
FOLLOW US
© Copyright 2017 Karunia Safety. All Rights Reserved
Jasa Pembuatan Website by IKTmobile